Timnas Indonesia

Meski Menang Mudah, Pelatih Korea Selatan U-19 Sanjung Shin Tae-Yong



Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong

NOBARTV NEWS – Meski mampu mempecundangi Timnas Indonesia U-19 sebanyak dua kali, pelatih Korea Selatan U-19, Kim Eun-jung tetap memberikan applaus kepada anak asuh Shin Tae-Yong tersebut.

Menurut Kim, pelatih asal Korea Selatan itu sukses membentuk Timnas Indonesia U-19 hingga saat ini.

Seperti yang sudah lewat, Indonesia U-19 harus mengakui kekalahan dari tim kuat Korea Selatan U-19 sebanyak dua kali. Dalam pertemuan perdananya, Ronaldo Kwateh dkk digilias 7 – 0 dari lawannya tersebut. Kemudian di laga keduanya, Indonesia hanya mampu mencetak 1 gol sedangkan anak asuh Kim Eun-jung sukses mengemas 5 gol. Di pertemuan tersebut, Indonesia takluk 5 – 1.

Kim Eun-jung pun tak besar kepala. Ia justru mengaku anak asuhnya sedikit grogi meski memenangkan laga dengan begitu mudah.

“Ini adalah waktu yang sangat lama sejak kami terakhir kali melakoni pertandingan resmi, jadi ada banyak pemain yang membuat kami cukup grogi,” ujarnya.

Baca Juga:  Kejutan! STY Panggil 3 Pemain Naturalisasi untk Piala AFF 2024

Kim juga berujar, masih ada yang harus diperbaiki dalam skuadnya. Ia ingin meningkatkannya hingga menjadi sempurna.

“Memang bukan sesuatu yang sempurna dan ada banyak hal yang harus ditingkatkan. Saya akan mencoba membuat tim yang komplet,” tambah Kim Eun-jung.

“Saya harus tahu ada banyak pemain yang melewati latihan dan kami menemukan pemain yang sesuai dengan warna tim yang diinginkan. Ada lima pemain yang tidak hadir, tetapi ketika mereka bergabung akan sangat komplit,” jelas Kim Eun-jung.

Di akhir wawancaranya, Kim Eun-jung memuji coach Shin Tae-Yong.

“Mungkin ada banyak hal untuk saya yang bisa dievaluasi, tetapi saya pikir pelatih Shin membuat tim yang lebih baik daripada yang saya pikirkan,” tutup pelatih Korea Selatan U-19 itu.

Adapun skuad Timnas Indonesia U-19 akan kembali melakoni beberapa laga ujicoba di Korea Selatan. Setelah itu, mereka akan menuju benua Eropa untuk melakukan hal yang sama.

Baca Juga:  Tahun Depan, Timnas Indonesia Pakai Jersey Baru di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Hal ini dilakukannya sebagai bentuk ikhtiar PSSI dan Timnas Indonesia agar di Piala Dunia U-20 tahun depan, skuad muda Indonesia mampu berbicara banyak. Bukan sekadar tuan rumah yang numpang lewat saja.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Meski Menang Mudah, Pelatih Korea Selatan U-19 Sanjung Shin Tae-Yong yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Lalu Getar

Seorang penikmat kopi dan fans layar kaca Real Madrid