BRI Liga 1

Live Streaming Persik Kediri vs Bali United, BRI Liga 1 Pekan 34, Pesta Serdadu Tridatu di Akhir Laga



Persik Kediri vs Bali United, BRI Liga 1 Pekan 34
Persik Kediri vs Bali United, BRI Liga 1 Pekan 34

NOBARTV NEWS – Persik Kediri siap melakoni pertandingan kontra Bali United, dalam laga penutup kompetisi BRI Liga 1 (2021-2022), sesuai jadwal awal laga akan digelar di Stadion Ngurah Rai – Denpasar. Namun, rencananya laga kedua tim akan dipindah ke Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. pada Kamis 31 Maret 2022 pukul 21.00 WIB.

Hal tersebut dilakukan dengan alasan, setelah laga akan ada acara seremoni perayaan juara Bali United di gelaran BRI Liga 1 musim ini, seperti diketahui, Bali United dipastikan meraih gelar juara Liga 1 2021-2022 meski masih menyisakan laga melawan Persik.

Memasuki pekan 34, Bali United di pastikan sudah mengunci posisi puncak klasemen BRI Liga 1 2021/2022 dan secara otomatis bakal meraih gelar juara di akhir musim. Serdadu Tridatu berhasil mengemas 72 poin, unggul 3 angka sekaligus catatan head to head, dari Persib Bandung yang duduk di posisi kedua.

Jelang laga, Bali United seharusnya layak berterima kasih kepada Persik Kediri, pasalnya Persik-lah yang membuat Bali United keluar sebagai juara sebelum helatan BRI Liga 1 berkahir. Persik Kediri pada pekan sebelumnya berhasil menahan imbang Persib Bandung. Hasil tersebut membuat Bali United tak terkejar lagi dalam perebutan gelar juara oleh Maung Bandung. Laga kali ini bisa dibilang laga formalitas, karena sudah tidak menentukan apa-apa lagi.

Itu artinya, sekalipun kalah di laga pemungkas melawan Persik Kediri, skuat arahan Stefano Cugurra tidak akan tergeser di posisi puncak. Skenario tersebut memang akan membuat Persib dan Bali punya koleksi poin sama. Namun, keunggulan head to head menyebabkan Serdadu Tridatu tetap berhak memegang gelar juara.

Sang arsitek Stefano Cugurra mengatakan keberhasilan dirinya dan tim menyegel gelar juara tidak lepas dari kerja keras sejak awal kompetisi. “Kami menjadi tim pertama yang mulai berlatih sejak 8 Februari 2021. Saat jeda putaran liga, saya tidak memberikan libur untuk para pemain,” terang pelatih yang akrab dipanggil Teco itu, dikutip dari Antara.

Selain itu, ia menilai bahwa transfer yang dilakukan di jeda paruh musim kemarin cukup memengaruhi performa tim. Menurutnya, kedatangan Privat Mbarga, Irfan Jaya, Abduh Lestaluhu, dan Eky Taufik, serta kepulangan Ahmad Agung, mampu memberikan aura positif dalam skuadnya.

“Saya pikir salah satu kunci keberhasilan tim adalah bisa mendatangkan beberapa pemain baru di putaran kedua yang membuat tim lebih kompak dan lebih bagus,” ujar pelatih asal Brasil tersebut.

Di sisi lain, Persik masih mengejar kemenangan di laga ini. Saat ini, Persik duduk di tangga ke-11 dengan 39 poin. Target mereka untuk masuk jajaran 10 besar masih terbuka, jika mampu meraih kemenangan mereka bisa merangkak ke posisi 9. Namun itu tergantung dari hasil dua tim lainnya yaitu Persikabo dan Madura United.

Untuk kedalaman tim, Persik kemungkinan besar akan tetap memasang Youssef sebagai striker tunggal. Bomber asal Spanyol itu akan disokong oleh 3 gelandang serang sekaligus. Mereka adalah Dionatan Machado, Fahmi Al Ayyubi, serta Antoni Putro. Ketajaman Youssef akan diadu dengan striker Bali United, Ilija Spasojevic.

Statistik Lima Laga Terakhir Persik Kediri vs Bali United

Persik Kediri

  • 05/03/22, Persik Kediri 2 – 2 Madura United
  • 10/03/22, Persebaya Surabaya 1 – 0 Persik Kediri
  • 15/03/22, Persita 1 – 1 Persik Kediri
  • 19/03/22, Persik Kediri 0 – 2 Barito Putera
  • 25/03/22, Persib 0 – 0 Persik Kediri

Bali United

  • 06/03/22, Bali United 2 – 1 Persija
  • 11/03/22, Persiraja Banda Aceh 0 – 1 Bali United
  • 15/03/22, Bali United 2 – 1 Arema
  • 21/03/22, Madura United 0 – 2 Bali United
  • 25/03/22, Bali United 0 – 3 Persebaya Surabaya

Head To Head Persik Kediri vs Bali United

  • 27/08/21, Bali United 1 – 0 Persik Kediri
  • 30/05/10, Bali United 1 – 1 Persik Kediri
  • 14/10/09, Persik Kediri 0 – 0 Bali United

Prediksi Line Up Persik Kediri vs Bali United

Persik Kediri: Adi Satriyo; Ibrahim Sanjaya, Arthur Felix, Andri Ibo, Yusuf Meilana; Risna Prahalabenta, Muhammad Taufiq; Dionatan Machado, Fahmi Al Ayyubi, Antoni Putro; Youssef Ezzejjari | Pelatih: Javier Roca.

Bali United: Nadeo Argawinata; I Made Andhika, Leonard Tupamahu, William Pacheco, Ricky Fajrin; Brwa Nouri, Sidik Saimima, Stefano Lilipaly; Irfan Jaya, Privat Mbarga, Ilija Spasojevic | Pelatih: Stefano Cugurra.

Prediksi Laga Persik Kediri vs Bali United

Meskipun sudah di pastikan mengunci gelar juara BRI Liga 1 musim ini, Bali United tetap memasang target kemenangan di laga nanti, selain ingin menjaga sportifitas, kemenangan bisa menjadi pembukaan perayaan gelar juara mereka, di sisi lain Persik punya ambisi yang sama guna mengincar jajaran 10 besar di akhir kompetisi, prediksi kami laga ini akan dimenangkan Bali United dengan skor 1-2.

Link Live Streaming Persik Kediri vs Bali United

Laga antara kedua tim akan berlangsung pada Kamis, 31 Maret 2022 pukul 21.00 WIB, ingin mengikuti jalannya pertandingan ini, rekan Nobar TV dapat menyaksikannya melalui Link Live Streaming berikut.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Live Streaming Persik Kediri vs Bali United, BRI Liga 1 Pekan 34, Pesta Serdadu Tridatu di Akhir Laga yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Peter Nawa Nawa

Penggila sepakbola yang tidak bisa bermain bola, tapi cukup lihay dalam menulis berita bola