NOBARTV NEWS – Laga antara Manchester United vs Tottenham akan hadir di pekan ke 29 Liga Inggris musim ini, pertandingan ini bakal digelar di Stadion Old Trafford dan bisa disaksikan pada Minggu 13 Maret 2022 pukul 00.30 WIB.
Saat ini, Manchester United bertengger di peringkat ke 5 pada klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 47 poin hasil dari 28 laga. Di sisi lain, Tottenham Hotspur bertengger di posisi ke 7 pada klasemen sementara Liga Inggris dengan torehan 45 poin hasil dari 26 laga.
Manchester United terakhir kali bertanding melawan Tottenham Hotspur pada 30 Oktober 2021 di Stadion Utama Tottenham Hotspur, pada laga itu Manchester United bisa menang dengan skor telak 0-3, tiga gol Manchester United pada waktu itu dicetak oleh C Ronaldo, Edinson Cavani, dan Marcus Rashford.
Pelatih Manchester United, Ralf Rangnick mengatakan timnya akan mewaspadai serangan balik dari Tottenham Hotspur pada laga nanti.
“Mereka mungkin salah satu tim terbaik di masa transisi bersama Heung Min-Son dan Harry Kane.” Ucap Ralf Rangnick.
“Inilah yang harus kita waspadai dan persiapkan, untuk tidak memberi mereka momen transisi itu. Tetapi pada saat yang sama mereka juga kalah melawan tim seperti Middlesbrough, Wolves dan Burnley.” Sambung Ralf Rangnick.
Statistik Lima Laga Terakhir Manchester United dan Tottenham
Manchester United
Manchester United tampak meraih hasil cukup baik namun kurang maksimal pada lima laga terakhirnya, diketahui bahwa mereka mampu meraih dua kali kemenangan, dua kali hasil imbang, dan satu kali kalah.
6 Maret 2022 Manchester City vs Manchester United: 4-1
26 Februari 2022 Manchester United vs Watford: 0-0
24 Februari 2022 Atletico Madrid vs Manchester United: 1-1
20 Februari 2022 Leeds United vs Manchester United: 2-4
16 Februari 2022 Manchester United vs Brighton: 2-0
Tottenham Hotspur
Tottenham Hotspur tampak memetik hasil yang cukup baik pada lima laga terakhirnya, diketahui bahwa Tottenham mampu menang tiga kali dan dua kali kalah.
8 Maret 2022 Tottenham Hotspur vs Everton: 5-0
2 Maret 2022 Middlesbrough vs Tottenham Hotspur: 1-0
26 Februari 2022 Leeds United vs Tottenham Hotspur: 0-4
24 Februari 2022 Burnley vs Tottenham Hotspur: 1-0
20 Februari 2022 Manchester City vs Tottenham Hotspur: 2-3
Prediksi Line Up Manchester United vs Tottenham
Manchester United: David De Gea, Dalot, Varane, H Maguire, Telles, Paul Pogba, McTominay, J Sancho, B Fernandes, A Elanga, M Rashford
Tottenham: Lloris, Romero, Dier, Davies, Doherty, Hojbjerg, Bentancur, Reguilon, Kulusevski, Kane, Son
Prediksi Laga Manchester United vs Tottenham
Pertandingan antara Manchester United vs Tottenham diprediksi bakal berjalan dengan menarik dan seru. Manchester United berpeluang untuk naik ke peringkat ke 4 pada klasemen sementara Liga Inggris jika mampu menang melawan Tottenham Hotspur, di sisi lain Tottenham juga berkesempatan untuk naik ke peringkat 7 apabila bisa mengalahkan Manchester United.
Menilik pada statistik kedua tim pada beberapa laga terakhir, prediksi susunan pemain yang bakal tampil, hingga head to head, laga Liga Inggris pekan ke 29 antara Manchester United vs Tottenham diprediksi bakal berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Manchester United.
Link Live Streaming Manchester United vs Tottenham
Bagi kamu pecinta sepakbola khususnya Laga Liga Inggris dan ingin menyaksikan laga Manchester United vs Tottenham, kamu dapat menyaksikan langsung pertandingan tersebut melalui link live streaming ini.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: