Live Streaming Bhayangkara FC vs Persita Tangerang, BRI Liga 1 Pekan 28, The Guardian Jaga Asa Juara



Live Streaming Bhayangkara FC vs Persita Tangerang, BRI Liga 1 Pekan 28
Live Streaming Bhayangkara FC vs Persita Tangerang, BRI Liga 1 Pekan 28

NOBARTV NEWS – Bhayangkara FC siap menghadapi Persita Tangerang dalam lanjutan BRI Liga 1 2021/2022 pekan ke-28. Duel kedua tim akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta – Gianyar (Bali), pada Selasa 3 Maret 2022 pukul 15.15 WIB.

Laga sore nanti diprediksi berjalan menarik, Bhayangkara FC dituntut meraih poin penuh dilaga ini akan berjuang mati-matian, agar asa mereka bersaing untuk merebut titel juara tetap terbuka, sementara Persita siap menghadang untuk memperbaiki posisi mereka di papan klasemen.

Hingga pekan ke-28 Bhayangkara FC mengemas 54 poin dan berada di peringkat 5 klasemen BRI Liga 1. Andai bisa mengatasi Persita dalam laga sore nanti, juara Liga 1 2017 itu masih punya asa untuk bersaing memperebutkan gelar juara dengan beberapa tim lain, termasuk pemuncak sementara, Bali United (57 poin) yang baru bertanding pada Selasa (1/3).

Di pekan sebelumnya Bhayangkara FC melewatkan kesempatan emas untuk mendapatkan poin penuh setelah bermain imbang 0-0 melawan PSM, Jumat (25/2). Alhasil, The Guardian tertahan pada urutan 5. Di antara tim-tim 5 besar, Bhayangkara FC bersama Arema (7 poin) jadi tim dengan perolehan terburuk dalam 5 partai pemungkas.

Pertandingan melawan anak-anak Pendekar Cisadane bisa menjadi arena bagi para pemain Bhayangkara untuk kembali meraih kemenangan, pasalnya pertahanan Persita adalah salah satu dari 7 terburuk di Liga 1 (37 kali kebobolan). “Saya ingatkan ke pemain, jangan lihat hasil pertandingan tim lain. Kita hanya harus fokus kerja bagaimana mendapatkan hasil yang baik untuk tim kita,” ucap Paul Munster, arsitek Bhayangkara, dikutip laman PT LIB.

Sementara itu Persita Tangerang hingga pekan ke-28 masih duduk di peringkat 10 dengan 34 laga yang telah dimainkan. Meskipun berjarak cukup jauh dengan zona degradasi, Pendekar Cisadane bakal tetap memburu angka penuh demi mengamankan posisi. Uniknya, dalam 5 laga pemungkas di Liga 1, Persita dan Bhayangkara FC sama-sama mengumpulkan 8 poin (2 menang, 2 seri, 1 kalah).

Dilaga terakhir Persita punya catatan yang sama dengan sang lawan. Klub yang di tukangi Widodo Cahyono Putro ini bermain seri 1-1 kontra Madura United, Kamis (24/2). Artinya, kedua kubu dalam situasi yang sama jelang laga. Sang arsitek tim, Widodo memberikan sinyal tidak ingin mendapat kekalahan atas Bhayangkara. Dirinya pun bertekad memperoleh hasil maksimal kendati sang lawan datang dengan status salah satu kandidat juara.

Untuk kedalaman tim, Bhayangkara FC diprediksi bakal tampil menyerang sedari awal demi memburu kemenangan. Lini depan berpeluang kembali menjadi milik Andik Vermansyah, Ezzechiel Ndouassel, serta Wahyu Subo Seto.

Di kubu seberang, Persita memiliki kesempatan untuk lebih memperkuat sektor pertahanan dalam menghadapi gempuran pemain The Guardian. Di lini belakang, Pendekar Cisadane akan tampil full pemain lokal dengan mengandalkan Agung Prasetyo dan Muhammad Toha. Juga ada Dedi Gusmawan serta Edo Febriansyah.

Statistik Lima Laga Terakhir Bhayangkara FC vs Persita Tangerang

Bhayangkara FC

  • 06/02/22 Persib vs Bhayangkara 0 – 1
  • 12/02/22 Bhayangkara vs Bali United 0 – 3
  • 16/02/22 Borneo vs Bhayangkara 1 – 1
  • 20/02/22 Bhayangkara vs Persikabo 4 – 0
  • 25/02/22 PSM vs Bhayangkara 0 – 0

Persita Tangerang

  • 06/02/22 Persiraja vs Persita 0 – 3
  • 11/02/22 Persikabo vs Persita 1 – 1
  • 15/02/22 Persita vs Arema 0 – 2
  • 19/02/22 PSM vs Persita 0 – 2
  • 24/02/22 Persita vs Madura United 1 – 1

Head To Head Bhayangkara FC vs Persita Tangerang

Kedua tim baru bertemu 3 kali, dari keseluruhan laga Persita unggul 2 kali atas Bhayangkara FC. Sedangkan The Guardian hanya sekali meraih kemenangan.

  • 18/11/21 Persita vs Bhayangkara 2 – 1
  • 17/06/12 Persita vs Bhayangkara 3 – 1
  • 03/01/12 Bhayangkara vs Persita 1 – 0

Prediksi Line Up Bhayangkara FC vs Persita Tangerang

Bhayangkara FC (4-3-3): Indra Adu Nugraha; Jajang Mulyana, Anderson Salles, I Putu Gede, Sani Rizki; TM Ichsan, Evan Dimas, Adam Alis; Andik Vermansyah, Ezzechiel Ndouassel, Wahyu Subo Seto. Pelatih: Paul Munster.

Persita Tangerang (4-3-3): Dhika Bayangkara; Muhammad Toha, Agung Prasetyo, Dedi Gusmawan, Edo Febriansyah; Bae Sin Yeong, Andre Prakoso, Ricki Ariansyah, Kasim Botan; Taylon Correa, Altalariq Erfa. Pelatih: Widodo Cahyono Putro.

Prediksi Laga Bhayangkara FC vs Persita Tangerang

Dari catatan 3 pertemuan kedua tim, Persita memang tercatat lebih unggul, namun jika menilik dari kiprah di ajang BRI Liga 1, Bhayangkara FC seperti bisa memenangkan laga, apalagi tuntutan untuk tetap bersaing dengan 4 tim di papan atas bisa menjadi suntikan penyemangat, prediksi kami laga ini akan dimenangkan Bhayangkara FC dengan skor 2-1.

Link Live Streaming Bhayangkara FC vs Persita Tangerang

BRI Liga 1 telah memasuki pekan ke-28, ingin mengikuti secara langsung sengitnya pertandingan sore nanti, rekan Nobar TV dapat menyaksikannya secara langsung melalui layanan streaming Nobar TV di Link Live Streaming ini.

Demikian rangkuman info menarik dalam artikel berita berjudul Live Streaming Bhayangkara FC vs Persita Tangerang, BRI Liga 1 Pekan 28, The Guardian Jaga Asa Juara yang telah tim penulis NOBARTV NEWS ( ) sarikan dari berbagai sumber terpercaya.

Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini:

Peter Nawa Nawa

Penggila sepakbola yang tidak bisa bermain bola, tapi cukup lihay dalam menulis berita bola