NOBARTV NEWS – Gelaran BRI Liga 1 pekan ke-26 akan menyajikan partai sengit antara PSS Sleman vs Borneo FC, laga akan berlangsung di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali dan dijadwalkan pada Minggu 20 Februari 2022, pukul 15.15 WIB.
PSS Sleman punya ambisi mengakhiri tren buruk mereka dan kembali meraih poin dilaga sore nanti, akan tetapi Borneo FC tetap ingin menjaga tren positif mereka di 4 laga terakhir.
Hingga Pekan ke 25 PSS Sleman berada di posisi 12 tabel klasmen sementara BRI Liga 1, Elang Jawa mengoleksi 28 poin hasil dari 25 laga yang telah dimainkan, di lima pertandingan terakhir mereka PSS hanya mampu mengoleksi 1 kali kemenangan dan menderita 4 kali kalah, ini jelas bekal yang buruk namun anak-anak Elang Jawa bertekad mengakhiri tren tersebut dilaga sore nanti.
Skuad asuhan I Putu Gede sudah dua kali pulang dengan tangan hampa. PSS kalah dari Bali United dan Persib Bandung. Dua hasil minor tersebut membuat Bagus Nirwanto dan kolega hampir terkejar oleh Persikabo dan Barito Putera yang menempel ketat di bawahnya.
Seperti yang ditegaskan oleh pelatih I Putu Gede, kemenangan harus diraih PSS Sleman ketika menghadapi Borneo FC. “Kami sangat siap untuk mengakhiri rentetan kekalahan, besok kami haruskan untuk memenangkan pertandingan,” kata I Putu Gede, Sabtu (19/2/2022).
Sang pelatih melihat Borneo FC di era pelatih Fakhri Husaini sangat berbeda dengan era pelatih-pelatih sebelumnya. Untuk itulah, tim berjuluk Elang Jawa perlu fokus dan menjaga konsentrasi tim selama 90 menit pertandingan.
“Banyak perubahan. Mereka lebih atraktif terus mereka lebih bereaksi saat kehilangan bola dan secara transisi juga cepat,” kata I Putu Gede. Wander Luiz dan kolega juga sudah mendapatkan evaluasi atas kekurangan dan kelemahan mereka yang masih terlihat pada laga sebelumnya.
Sementara itu Borneo FC hingga pekan ke 25 berada diposisi 6 tabel klasmen BRI Liga 1, sejauh ini mereka mengantongi 38 poin dari 25 laga yang dilakoni. Di lima pertandingan teakhir mereka, Borneo FC hanya menelan sekali kekalahan, 2 kali hasil imbang dan 2 kali meraih kemenangan.
Borneo FC jelas membutuhkan kemenangan untuk minimal mengejar poin dari Persebaya yang ada di peringkat kelima. Borneo FC yang ditargetkan mampu menembus empat besar Liga 1 2021-2022 sejauh ini masih mengoleksi 38 poin atau selisih tujuh poin dari Persebaya yang berada 1 level diatasnya.
Dalam pertandingan sore nanti, Borneo FC kemungkinan tidak dapat diperkuat gelandang andalannya, Hendro Siswanto akibat menderita cedera engkel. “Sampai saat ini, saya masih memonitor perkembangan kondisi dari Hendro Siswanto,” kata pelatih Borneo FC, Fakhri Husaini.
“Mudah-mudahan nanti setelah ini sudah mendapatkan kabar dari tim medis seberapa besar progres kesembuhan cedera engkel yang dialami Hendro,” ia menambahkan.
Statistik Lima Laga Terakhir PSS Sleman vs Borneo FC
PSS Sleman
- Bali United 1 – 0 PSS
- PSS 1 – 2 Persib
- Barito Putera 0 – 1 PSS
- PSS 2 – 3 Persik
- Persebaya 1 – 0 PSS
Borneo FC
- Borneo FC 1 – 1 Bhayangkara FC
- PSM 0 – 1 Borneo FC
- Borneo FC 2 – 0 Tira Persikabo
- Persita 1 – 1 Borneo FC
- Bali United 2 – 1 Borneo FC
Head To Head PSS Sleman vs Borneo FC
- 1 November 2021 Borneo FC 1-2 PSS Sleman
- 20 November 2019 PSS Sleman 0-1 Borneo FC
- 4 Agustus 2019 Borneo FC 2-2 PSS Sleman
- 8 Maret 2019 Borneo FC 0-2 PSS Sleman
- 20 Februari 2019 PSS Sleman 0-0 Borneo FC
Prediksi Line Up PSS Sleman vs Borneo FC
PSS Sleman (4-2-3-1): M Rizky Darmawan; Bagus Nirwanto, Arsyaq Gufron, Aaron Evans, Imam Mahmudi; Misbakus Solikin, Dave Mustaine; Rifaldi Bawuo, Ocvian Chanigio, Irkham Mila; Wander Luiz | Pelatih: I Putu Gede
Borneo FC (4-3-3): Gianluca Pandeynuwu; Rifad Marasabessy, Wildansyah, Javlon Guseynov, Leo Guntara; Komang Teguh, Kei Hirose, Jonathan Bustos; Terens Puhiri, Francisco Torres, Rifal Lastori | Pelatih: Fakhri Husaini
Prediksi Laga PSS Sleman vs Borneo FC
Menilik dari beberapa peretemuan terdahulu, kekuatan kedua tim cukup berimbang. Dari enam laga yang sudah dilakoni, PSS Sleman menang dua kali, seri dua kali, dan sisanya dimenangkan Borneo FC. Namun dalam putaran pertama Liga 1 2021-2022, PSS Sleman sukses menaklukkan Borneo FC dengan skor 2-1. Hanya saja, hal itu juga tidak bisa dijadikan patokan untuk menentukan tim yang akan keluar sebagai pemenang di pertandingan besok. Prediksi kami laga ini akan berakhir dengan kemenangan Borneo FC 1-2.
Link Live Streaming
Helatan BRI Liga 1 masih menyajikan banyak partai-partai menarik, salah satu laga yang dimainkan sore nanti adalah PSS Sleman vs Borneo FC, rekan Nobar TV ingin mengikuti keseruan laga ini, saksikan secara langsung melalui Link Live Streaming berikut.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: