NOBARTV NEWS – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong tampak kaget ketika banyak pemain keturunan yang enggan membela Indonesia. Yang dimaksud adalah dua nama : yakni Kevin Diks dan Mees Hilgers.
Wajar saja jika mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu bereaksi demikian. Pasalnya, Shin Tae-Yong pernah melakukan percakapan yang cukup intens dengan keduanya.
Baik Kevin Diks dan Mees Hilgers pun memberi lampu hijau kepada Shin Tae-Yong dan PSSI selaku induk sepak bola Indonesia.
Namun, berselang waktu lama. Setelah mengundur waktu dengan tidak mengirimkan berkas administrasi, keduanya memberi tahu kalau mereka tidak mendapat restu orangtuanya untuk membela Timnas Indonesia.
Dilansir dari bolasport.com, “Shin Tae-yong, kan pernah mengajukan Kevin Diks sama Mees Hilgers. Tadi dia seperti kroscek balik, apakah benar-benar Hilgers sudah menolak atau tidak. Saya bilang iya seperti itu berita terakhir,” kata salah satu Exco PSSI, Hasani Abdulgani.
“Karena menurut Shin Tae-yong, hasil dia ngobrol sama Hilgers, si Hilgers mau. Saya bilang semua pemain mau. Cuma kondisinya karena dia main di Eropa, kasusnya berbeda.” Lanjutnya lagi.
Barangkali, keduanya masih berharap panggilan dari Timnas Belanda daripada Indonesia. Mengingat usia keduanya masih terbilang muda, bisa saja panggilan dari Timnas Belanda lebih dinanti-nanti daripada negara nenek moyangnya.
Wajar dan sah-sah saja. Sepak bola Belanda bisa dikatakan sangat maju. Selalu menjadi negara langganan di Piala Dunia maupun Eropa. Sedangkan Indonesia, tahun ini saja masih bersusah payah agar bisa masuk 150 besar peringkat FIFA.
Saat ini, Kevin Diks bermain untuk FC Copenhagen dan masih berusia 25 tahun. Sedangkan Mees Hilgers jauh lebih muda lagi. Di usianya yang baru menginjak 20 tahun, ia sudah menjadi bek pilihan di klubnya, FC Twente.
Setelah keduanya menolak, Shin Tae-Yong sempat menyebut nama Tijjani Reijnders. Gelandang serang milik AZ Alkmaar itu dijadikan sebagai target utama PSSI setelah gagal mendaratkan Kevin dan Hilgers.
Sayang sekali, sejak gosip mulai berhembus, Tijjani Reijnders sudah mengungkapkan keengganannya untuk membela Timnas Indonesia.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: