NOBARTV NEWS – Liga Inggris memasuki Pekan ke-25, beberapa pertandingan menarik akan dimainkan nanti malam, salah satunya adalah pertemaun Burnley vs Liverpool. Partai tersebut digelar di Stadion Turf Moor, markas Burnley, pada Minggu, 13 Februari 2022, pukul 21.00 WIB.
Burnley kali ini kedatangan tamu perkasa, berada di dasar klasmen mereka harus menjamu Liverpool yang sedang tancap gas mendekati poin Manchester City dalam perburuan gelar EPL musim 2021/2022, Liverpool menyisakan 15 pertandingan mereka diajang Liga Inggris, sampai dipekan 25 klub asal Merseyside itu berjarak 12 angka dengan Manchester City sang pemuncak klasemen EPL.
Untuk diketahui Burnley sampai di pekan 25 menduduki dasar klasmen dengan koleksi 14 poin hasil dari 20 laga yang telah dimainkan, mereka bisa saja keluar dari zona degradasi karena masih menyisakan 4 pertandingan tunda, itupun dengan catatan mereka mampu meraih poin sempurna dilaga tunda.
Dari 5 pertandingan terakhir mereka diajang EPL Burnley tampil terseok-seok, mereka hanya mampu meraih hasil 3 kali seri dan 2 kali menelan kakalahan, Burnley juga tercatat tampil buruk di Stadion Turf Moor. Dari 9 kali kesempatan kandang, Jay Rodriguez dan kawan-kawan hanya mampu menggapai 9 poin saja. Mereka menang sekali dan 6 partai lain berakhir imbang.
Disisi lain, tamu mereka Liverpool meskipun tampak berat mengejar City, The Reds bakal tetap berusaha menjaga momentum kemenangan dilaga tandang mereka.
Sampai di pekan ke-25 mereka telah meraih 51 poin hasil dari 23 laga yang telah dilakoni, tren mereka dipertandingan sebelumnya juga cukup bagus, berhasil memenangkan 3 laga, sekali seri dan sekali menderita kekalahan merupakan bekal yang baik untuk menghadapi laga tandang ini.
Pelatih Liverpool, Jürgen Klopp memahami situasi Burnley. I tetap mewaspadai misi bangkit yang bisa saja diusung Burnley di kandang sendiri kendati pasukannya lebih diunggulkan. Tim yang sedang terjepit bisa saja tampil apik melawan tim yang meremehkan mereka. “Itu tidak membuat situasi menjadi lebih mudah tetapi ada kemungkinan besar bagi mereka untuk tetap bertahan di EPL karena kekuatan yang mereka miliki sebagai sebuah tim. Kami harus siap, ini bisa menjadi laga sulit,” demikian tutur Klopp, dikutip laman resmi klub.
Melirik statistik di EPL 2022, Liverpool masih perkasa saat melakoni laga tandang. The Reds sukses mencuri total 24 poin dari hasil 7 kali menang dan 3 imbang dari 12 penampilan di markas lawan. Selain itu, mereka juga tetap menjaga produktivitas gol dengan melesakkan 33 gol dan hanya kebobolan 13 kali saja selama bermain tandang.
Di lain sisi, Burnley tampil buruk di Stadion Turf Moor. Dari 9 kali kesempatan kandang, Jay Rodriguez dan kawan-kawan hanya mampu menggapai 9 poin saja. Mereka menang sekali dan 6 partai lain berakhir imbang. Melirik catatan tersebut, Liverpool berpeluang mencuri angka penuh dalam lawatannya ini sekaligus menjaga persaingan dengan City lebih lama lagi.
Untuk kedalaman tim, meladeni barisan pertahanan tim tamu yang diperkuat bek sekelas Virgil Van Dijk dan Ibrahima Konaté, laga kandang ini bisa menjadi tugas berat bagi lini depan Burnley. Sean Dyche dipercaya akan tetap bertumpu pada Wout Weghorst serta Jay Rodriguez dalam usaha membobol gawang lawan.
Sementara tamu mereka Liverpool, kembalinya Sadio Mane bisa menjadi tambahan amunisi baru bagi The Reds. Di sisi lain, Jürgen Klopp masih perlu memantau situasi terakhir pahlawan Senegal di Piala Afrika 2022 itu. Kehadiran Mane bisa menjadi opsi lain untuk lini depan yang selama AFCON diisi oleh Diogo Jota dan Luis Diaz.
Statistik Lima Laga Terakhir Burnley vs Liverpool
Burnley
- 02/01/22 Leeds United vs Burnley 3 – 1
- 08/01/22 Burnley vs Huddersfield 1 – 2
- 23/01/22 Arsenal vs Burnley 0 – 0
- 06/02/22 Burnley vs Watford 0 – 0
- 09/02/22 Burnley vs Manchester United 1 – 1
Liverpool
- 16/01/22 Liverpool vs Brentford 3 – 0
- 21/01/22 Arsenal vs Liverpool 0 – 2
- 23/01/22 Crystal Palace vs Liverpool 1 – 3
- 06/02/22 Liverpool vs Cardiff City 3 – 1
- 11/02/22 Liverpool vs Leicester 2 – 0
Head To Head Burnley vs Liverpool
- 21/08/21 Liverpool vs Burnley 2 – 0
- 20/05/21 Burnley vs Liverpool 0 – 3
- 22/01/21 Liverpool vs Burnley 0 – 1
- 11/07/20 Liverpool vs Burnley 1 – 1
- 31/08/19 Burnley vs Liverpool 0 – 3
Prediksi Line Up Burnley vs Liverpool
Burnley (4-4-2): Nick Pope; Connor Roberts, James Tarkowski, Ben Mee, Charlie Taylor; Maxwel Cornet, Ashley Westwood, Josh Brownhill, Dwight McNeil; Wout Weghorst, Jay Rodriguez | Pelatih: Sean Dyche.
Liverpool (4-3-3): Alison Becker; Trent Alexander-Arnold, Ibrahima Konaté, Virgil Van Dijk, Andrew Robertson; Jordan Henderson, Fabinho, Thiago Alcantara; Diogo Jota, Mohamed Salah, Luis Diaz | Pelatih: Jürgen Klopp
Prediksi Laga Burnley vs Liverpool
Diatas kertas tim tamu lebih diunggulkan untuk memenangkan laga malam nanti, dari catatan Liverpool unggul head to head atas Burnley. Dari 5 pertemuan terakhir, The Reds meraih 3 kemenangan. Sedangkan The Clarets hanya sekali saja melakukannya, namun asa Burnley untuk tetap tampil diajang EPL musim depan bisa menjadi batu sandungan bagi tim tamu, prediksi kami laga ini akan dimenangkan Liverpool dengan skor dengan skor 0-2.
Link Live Streaming Burnley vs Liverpool
Laga EPL pekan ke 25 yang akan mempertemukan Burnley vs Liverpool dipastiikan berjalan menarik, permainan apik kedua tim akan dipertontonkan dalam laga ini, rekan Nobar TV ingin mengkuti keseruan laga ini, saksikan secara langsung melalui Link Live Streaming berikut.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: