NOBARTV NEWS – Pertandingan syarat akan gengsi antara AS Roma vs Juventus akan menjadi laga pada pekan ke 21 Liga Italia Serie A musim ini. Saksikan langsung laga big match tersebut pada Senin dini hari 10 Januari 2021 pukul 00.30 WIB.
Diketahui bahwa laga AS Roma vs Juventus di Liga Italia bakal dilangsungkan di Stadion Olompico Roma. Sebagai tim tuan rumah, AS Roma tentunya mengincar kemenangan terlebih pada laga terakhirnya tim Serigala Ibu Kota tersebut gagal memetik kemenangan usai dikalahkan AC Milan 3-1. Di sisi lain, Juventus yang bertindak sebagai tim tamu juga mengincar kemenangan karena pada laga terakhirnya Si Nyonya Tua hanya bermain imbang lawan Napoli 1-1.
Dilihat dari lima laga terakhir di Liga Italia, Juventus belum terkalahkan dan mencatat tiga kemenangan serta dua hasil imbang. Sementara AS Roma pada lima laga terakhirnya di Liga Italia hanya mencatat dua kemenangan, satu hasil imbang dan dua kekalahan.
Menanggapi calon lawannya adalah AS Roma, pelatih Juventus Massimiliano Allegri menyebut AS Roma adalah tim yang baik dengan pelatih yang baik pula, sehingga Massimiliano Allegri menganggap laga melawan AS Roma di Liga Italia sebagai laga yang penting.
“Besok akan menjadi pertandingan penting. Roma memiliki individu yang sangat baik dan pelatih yang mampu mempersiapkan mereka dengan cara terbaik,” tegas Allegri, dikutip dari laman resmi Juventus.
Di sisi lawan, gelandang AS Roma Henrikh Mkhitaryan menanggapi kekalahan AS Roma atas AC Milan, dan menyebut timnya akan melakukan yang terbaik saat melawan Juventus nanti.
“Kami perlu memahami bahwa jika ingin menang melawan tim seperti ini (AC Milan), maka kami tidak boleh membuat kesalahan. Dalam hal itu kami perlu memastikan kami melakukan jauh lebih baik di pertandingan berikutnya melawan Juventus,” tegas Mkhitaryan dikutip dari laman resmi AS Roma.
Head to Head AS Roma vs Juventus
Apabila menilik lima pertemuan terakhir kedua tim, Juventus lebih unggul dengan tiga kemenangan, sedangkan AS Roma hanya mencatat satu kali kemenangan.
17 Oktober 2021 Juventus vs AS Roma: 1-0
6 Februari 2021 Juventus vs AS Roma: 2-0
27 September 2020 AS Roma vs Juventus: 2-2
1 Agustus 2020 Juventus vs AS Roma: 1-3
22 Januari 2020 Juventus vs AS Roma: 3-1
Prediksi Line Up AS Roma vs Juventus
AS Roma: Patricio, Kumbulla, Smalling, Ibanez; Maitland-Niles, Veretout, Cristante, Pellegrini, Vina, Zaniolo, Abraham
Juventus: Szczesny, Cuadrado, Rugani, De Ligt, Sandro; Bentancur, Locatelli, McKennie; Bernardeschi, Morata, Chiesa
Prediksi Laga AS Roma vs Juventus
Sama-sama ingin kembali ke trend kemenangan, laga AS Roma vs Juventus di pekan ke 21 Liga Italia Serie A tampaknya akan berjalan sangat menarik.
Sebagai tim tuan rumah, AS Roma tentunya tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan untuk memetik tiga poin, di sisi lain Juventus juga menargetkan tiga poin agar bisa bersaing di papan atas Liga Italia musim ini.
Apabila melihat trend di lima pertandingan terakhir kedua tim serta komposisi pemain yang diprediksi bakal tampil, laga AS Roma vs Juventus diprediksi bakal berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Juventus.
Link Live Streaming AS Roma vs Juventus
Bagi kamu pecinta sepakbola Liga Italia dan ingin menyaksikan laga AS Roma vs Juventus, kamu dapat menyaksikan langsung pertandingan tersebut melalui link live streaming ini.
Belum mendapatkan informasi yang anda cari? silahkan ketik disini: